• Pages

  • Archives

  • Top Posts

ICT INDO 2007

Salah satu acara IT yang sebentar lagi digelar di Jakarta adalah ICT2007.
Yaitu tanggal 3 sampai dengan 5 Mei 2007 ini.

“Masyarakat Telematika Indonesia (MASTEL) akan menggelar pameran ICT 2007 atau The International Information and Communication Technology Exhibition for Indonesia pada 3-5 Mei 2007.

Pameran dan konferensi telematika yang juga mencakup teknologi multimedia dan penyiaran itu merupakan inisiatif MASTEL yang beranggotakan 12 asosiasi industri terkait telematika di Indonesia.

Bersamaan dengan acara tersebut, organisasi itu juga akan menyelenggarakan inisiatif bersama dengan pemimpin industri, pemerintah, dan asosiasi perdagangan.

Giri Suseno Hadihardjono, Ketua Mastel, melalui siaran pers menyatakan pengembangan telematika di Indonesia mendorong berbagai pihak untuk berbagi visi dalam mengantisipasi era digital dan konvergensi. Satu upaya untuk mencapainya adalah dengan berbagi keahlian dan pengalaman di forum tersebut.”

Sumber : www.mastel.or.id

Kalau tidak ada halangan sih, semoga bisa hadir disana (walau tidak penuh semua hari). Ini jadwal konferensi dan konferensi Teknis .

Kalau ada yang mau hadir, silahkan komentar, kapan mau kesana.
Siapa tahu bisa ketemuan disana :))).

Oh, iya, lokasinya di JCC Jakarta Convention Center (Peta Lokasi ).

Advertisement

Sumbangan Dell Untuk Lingkungan Hidup

“Today, I challenge every PC maker to join us in providing free recycling for every customer in every country you do business, all the time — no exceptions,” Dell said. “It’s the right thing to do for our customers. It’s the right thing to do for our earth.”

Dell also announced a new “Plant a Tree for Me” program, in which customers can choose to have $2 of a laptop purchase, or $6 of a desktop purchase, go toward funds to plant trees around the world.

Dell: PC industry needs to go green

Sumber : Yahoo News.

Sebuah ide yang manarik, yang selayaknya dicontoh oleh kita semua.

Kan kalau kita membuang produk-produk elektronik tanpa diolah sama dengan meracuni kita, serta juga anak cucu kita dan orang lain.

Dulu Pipit (yang lain) pernah posting tentang apa yang dilakukan di Swiss terhadap limbah-limbah elektronik.

Semenjak Januari, seluruh toko yang menjual alat elektronik harus menerima alat elektronik yang sudah tidak dipakai lagi untuk kemudian didaur ulang, terlepas dari apakah alat tersebut dibeli dari toko yang bersangkutan atau tidak. Kebijakan yang sangat menguntungkan masyarakat dan pemerintah. Kewajiban mendaur ulang alat elektronik, dilimpahkan kepada kelompok bisnis. Alat elektronik tidak akan menggunung menjadi tumpukan sampah, dan pemerintah tidak perlu bingung membuat tempat penampungan sampah. Masyarakat bisnis juga tidak bisa mengeluh, karena di setiap harga penjualan alat elektronik telah disertakan pajak daur ulang.

Di kantor catatan sipil Bandung, setengah tahun yang lalu, ada tambahan membawa bibit tanaman untuk syarat pencatatan pernikahan. (Masih ada gak ya? Waktu saya sih belum ada ketentuan ini).

Dulu di milis gadtorade, ada Made yang merujuk kepada HP.

Ada yang tahu program daur ulang untuk produk-produk elektronik, yang ada di Indonesia, dan bisa diikuti oleh kita semua?